3 Inspirasi Bentuk Cokelat Valentine yang Cantik dan Menarik

3 Inspirasi Bentuk Cokelat Valentine yang Cantik dan Menarik

Ada banyak bentuk cokelat Valentine cantik yang dapat Anda kirim untuk orang tersayang di hari kasih sayang, atau perayaan lainnya. Penasaran apa saja? Simak selengkapnya di sini!
Ketahui 7 Tips Buat Cokelat Sendiri di Rumah Membaca 3 Inspirasi Bentuk Cokelat Valentine yang Cantik dan Menarik 5 menit Selanjutnya Ini Dia 3 Metode Tempering Cokelat

Ada banyak bentuk coklat Valentine yang dapat Anda kirim untuk orang tersayang di hari kasih sayang, atau hari-hari lainnya. Cokelat memang merupakan makanan yang sering dijadikan sebagai simbol kasih sayang, terutama di hari Valentine. Untuk membuatnya makin menarik, Anda dapat memberikan cokelat dengan berbagai bentuk yang menarik.

Melalui artikel ini, Anda akan mendapatkan beberapa rekomendasi mengenai bentuk coklat Valentine yang dapat diberikan. Namun sebelum itu, Anda harus mengetahui terlebih dahulu mengapa hari Valentine identik dengan cokelat. Mari simak di bawah ini!

Mengapa Hari Valentine Identik dengan Cokelat?

Menurut sejarahnya, hari Valentine awalnya tidak ada hubungannya dengan cokelat atau bahkan hari kasih sayang sama sekali. Cokelat sendiri mulai menjadi hadiah yang umum diberikan untuk orang tersayang pada sekitar tahun 1800-an. Pada saat itu, Richard Cadbury melakukan ide pemasaran yang membuat cokelat menjadi identik dengan tanda cinta.

Awalnya, hari Valentine dirayakan untuk menyambut datangnya musim semi pada bulan Februari. Lalu, untuk mengenang jasa Santo Valentine yang menentang dekret Kaisar Claudius II Gothicus yang memutuskan bahwa pria muda tidak boleh menikah karena pria lajang akan menjadi prajurit yang lebih baik, hari Valentine mulai dijadikan sebagai perayaan hari kasih sayang.

Pada tahun 1800-an, Richard Cadbury, pendiri perusahaan cokelat Cadbury, memulai sebuah strategi pemasaran yang unik. Saat itu, Cadburry menjual cokelat dengan harga yang lebih murah dan membungkusnya dengan kotak yang berbentuk hati dengan dekorasi cupid dan bunga mawar. Dari sana lah cokelat mulai diberikan sebagai hadiah kepada orang yang disayangi.

Berkat keberhasilan Cadbury yang membuat cokelat identik dengan hadiah untuk orang tersayang, orang-orang mulai memberikan cokelat khususnya pada hari Valentine. Sampai saat ini, tradisi pemberian cokelat di hari Valentine kepada orang tersayang masih berjalan dan sepertinya akan terus berjalan sampai waktu yang lama.

Baca juga: Ketahui 4 Tips Buat Cokelat Sendiri di Rumah

3 Rekomendasi Bentuk Cokelat Valentine yang Cantik

cokelat valentine hati

Ketika hari Valentine tiba dan Anda ingin memberikan cokelat pada orang tersayang, coba berikan cokelat dengan bentuk yang unik dan cantik, jangan yang biasa-biasa saja seperti cokelat batangan. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi bentuk coklat Valentine yang cantik.

1. Cokelat Berbentuk Hati

Hari Valentine adalah hari kasih sayang, dan rasa kasih sayang biasanya disimbolkan dengan tanda hati atau tanda cinta. Jadi, sangat cocok sekali jika Anda memberikan cokelat dengan bentuk seperti hati atau cinta kepada orang tersayang di hari Valentine. Walaupun memang tidak begitu unik, tetapi cokelat dengan bentuk hati akan selalu terlihat cantik dan dapat menarik perhatian orang tersayang.

Apabila Anda tidak dapat menemukan orang yang menjual cokelat berbentuk hati, Anda dapat membuatnya sendiri. Mudahnya, cukup lelehkan cokelat batangan lalu bentuk kembali dengan bentuk hati. Jika sudah, jangan lupa untuk mengemasnya dengan kotak berbentuk hati juga atau kotak lainnya juga tidak apa, pastikan saja untuk mendekorasinya lagi dengan pita dan kartu ucapan.

2. Cokelat Bulat

Siapa sih yang tidak suka dengan sesuatu yang kecil dan berbentuk bulat? Nah, Anda dapat coba memberikan cokelat yang berbentuk bulatan kecil kepada orang tersayang di hari Valentine. Selain bentuknya yang cantik dan lucu, bentuk bulat dari cokelat juga dapat membuatnya mudah dimakan; hanya dengan sekali hap Anda langsung dapat memakannya.

Ada banyak sekali jenis cokelat yang memiliki bentuk bulat, mulai dari chocolate truffle, chocolate praline, hingga chocolate bon bon. Anda dapat menemukan banyak sekali yang menjual cokelat tersebut di luar sana. Jika ingin membuatnya sendiri, sudah ada banyak sekali juga resep dan cara membuatnya, baik itu yang berbentuk artikel maupun yang berbentuk video.

3. Cokelat Berbentuk Bunga

Selain dengan cokelat, hari Valentine juga identik dengan bunga, di mana orang-orang akan memberikan buket bunga kepada orang tersayang. Oleh karena itu, bagaimana jika Anda coba memberikan cokelat yang berbentuk seperti bunga? Selain itu, Anda juga bisa tetap memberikan buket bunga kepada orang tersayang.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Pasta Cokelat

3 Tips Mengemas Cokelat Valentine

mengemas cokelat valentine

Anda tidak dapat memberikan cokelat kepada orang tersayang di hari Valentine begitu saja, pastikan untuk mengemasnya dengan indah dan cantik terlebih dahulu. Memperhatikan kemasan cokelat yang diberikan juga dapat menunjukkan bahwa Anda memberikan perhatian lebih kepada orang tersayang. Berikut ini adalah beberapa tips mengemas cokelat Valentine.

1. Menggunakan Kotak Berbentuk Lucu

Pastikan Anda tidak menggunakan kotak untuk mengemas cokelat yang berbentuk biasa saja, seperti persegi atau persegi panjang. Coba gunakan kotak yang berbentuk hati, atau setidaknya berbentuk lingkaran. Hadiah cokelat Anda bisa terlihat makin lucu dan cantik di mata orang tersayang.

2. Dekorasi dengan Pita

Sebuah hadiah tidak akan terasa lengkap jika tidak didekorasi dengan pita. Oleh karena itu, pastikan untuk mendekorasi kemasan cokelat Valentine Anda dengan menggunakan pita. Anda dapat mengikatnya dengan biasa saja, atau lebih baik lagi dibuat ikatan yang unik dan indah seperti bentuk hati dan sebagainya.

Baca juga: 3 Pilihan Cara Menghias Kue Kering dengan Cokelat Leleh

3. Menyelipkan Kartu Ucapan

Agar hadiah cokelat Valentine terasa lebih personal, Anda dapat menyelipkan kartu ucapan di dalam kemasan hadiah cokelat tersebut. Coba tuliskan apa yang ingin Anda sampaikan kepada orang yang diberikan cokelat, seperti rasa suka, rasa terima kasih, dan lain sebagainya. Anda tidak perlu membuat tulisannya terlihat indah dan romantis, tuliskan saja apa yang benar-benar Anda rasakan.

Apabila Anda ingin membuat cokelat Valentine sendiri, yuk gunakan berbagai macam produk cokelat Couverture dan Compound dari KioskCokelat. Kami menyediakan banyak sekali jenis cokelat, seperti topping, filling, dan masih banyak lagi. Jika tertarik untuk membelinya, Anda dapat langsung berbelanja di sini!