
Cara Membuat Glaze Topping Donat yang Mengilap
|
|
4 min
|
|
4 min
Cara membuat glaze donat sebenarnya cukup mudah, Anda tidak memerlukan banyak bahan dan langkah-langkah yang harus diikuti juga simpel. Selain itu, menu ini juga sangat cocok untuk disajikan di kafe Anda.
Donat merupakan cemilan favorit untuk menemani ngobrol santai bersama teman, apalagi jika donat tersebut dilapisi oleh glaze topping yang terbuat dari cokelat. Nafsu makan dari pengunjung kafe Anda pasti akan meningkat setelah melihatnya.
Yuk simak cara membuat glaze topping donat yang mengilap dan dapat menggugah selera makan di bawah ini!
Table of contents
Sebelum Anda menyajikan donat ini kepada pengunjung kafe, sebaiknya Anda coba membuatnya terlebih dahulu di rumah sebagai eksperimen untuk memastikan agar rasanya enak.
Berikut ini adalah resep membuat donat dengan glaze topping cokelat:
Bahan
Untuk membuat glaze topping donat yang mengilap dan menggugah selera, pertama-tama Anda harus menyiapkan beberapa bahan di bawah ini:
Untuk glaze topping:
Langkah Pembuatan
Setelah semua bahan-bahan yang dibutuhkan sudah tersedia, selanjutnya Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah pembuatan yang simpel di bawah ini:
Ini dia salah satu glaze untuk donat berbahan dasar cokelat yang digemari banyak orang. Toping ini memiliki rasa yang lezat, unik, dan dijamin membuat orang ketagihan. Rasa manis dari lelehan cokelat putih akan semakin enak jika digabungkan dengan rasa kopi yang sedikit pahit namun tetap memanjakan lidah Anda.
Mari simak resep glaze donat tiramisu di bawah ini:
Bahan
Langkah membuat
Lelehkan cokelat putih batang dengan memanaskannya di atas wadah dengan air mendidih (teknik au bain-marie) atau menggunakan microwave.
Matikan kompor dan tuang lelehan cokelat putih ke dalam wadah yang telah dipersiapkan.
Tuang bubuk kopi dan gula halus ke dalam wadah yang berbeda, aduk hingga rata.
Celupkan donat ke dalam lelehan cokelat putih hingga glaze tiramisu melapisi seluruh permukaan atas donat.
Taburi campuran bubuk kopi ataupun meses di atas donat yang telah dicelupkan ke dalam glaze cokelat tiramisu tersebut.
Sajikan donat setelah glaze mengeras.
Glaze untuk donat adalah lapisan manis yang memberikan rasa lezat dan tampilan menarik pada donat. Namun, jika tidak disimpan dengan benar, glaze dapat mengeras, meleleh, atau kehilangan teksturnya. Berikut adalah beberapa cara menyimpan glaze donat agar tahan lama:
Glaze donat mudah terpengaruh oleh udara dan kelembapan. Untuk mencegahnya mengeras atau berubah tekstur, simpan glaze dalam wadah kedap udara. Pilih wadah berbahan kaca atau plastik berkualitas tinggi dengan penutup rapat agar glaze tetap segar dan tidak terkena kontaminasi dari udara luar.
Jika glaze hanya digunakan dalam waktu singkat, simpanlah di suhu ruangan yang stabil, sekitar 20-25°C. Hindari meletakkan glaze di tempat yang terkena sinar matahari langsung atau dekat sumber panas seperti oven dan kompor, karena suhu tinggi dapat membuat glaze meleleh atau berubah konsistensi.
Jika glaze tidak akan digunakan dalam beberapa hari, simpan dalam kulkas dengan suhu sekitar 4°C. Pastikan glaze diletakkan dalam wadah tertutup agar tidak menyerap bau makanan lain. Saat ingin digunakan kembali, biarkan glaze mencapai suhu ruangan terlebih dahulu agar teksturnya kembali lembut dan mudah diaplikasikan pada donat.
Untuk penyimpanan lebih dari seminggu, glaze bisa dibekukan dalam freezer pada suhu -18°C. Gunakan kantong plastik ziplock atau wadah kedap udara sebelum memasukkannya ke dalam freezer. Saat ingin digunakan kembali, cairkan glaze di suhu ruangan dan aduk hingga teksturnya kembali merata sebelum diaplikasikan pada donat.
Jika Anda ingin mendapatkan cokelat berkualitas tinggi untuk bisnis makanan Anda, coba kunjungi KioskCokelat. Kami menyediakan berbagai produk cokelat untuk bisnis makanan Anda, mulai dari Cokelat Compound, Cokelat Filling, Cokelat Couverture, dan masih banyak jenis cokelat lainnya.
Selain menyediakan cokelat dengan kualitas tinggi, kami juga menyediakan layanan yang luar biasa untuk membantu Anda mengembangkan bisnis makanan yang sedang dijalani.
Semoga resep atau cara membuat glaze topping donat yang mengilap ini dapat membantu mengembangkan bisnis makanan Anda, ya!