Apa Itu Ganache? Berikut Penjelasannya

Apa Itu Ganache? Berikut Penjelasannya

Banyak orang yang masih belum mengetahui apa itu ganache dan bahkan tidak jarang ganache ini sering disamakan dengan glaze. Apabila Anda saat ini sedang mencoba untuk mempelajari cara membuat kue, maka sangat penting untuk memahami pengertian ganache dan juga perbedaannya dengan glaze.


Melalui artikel ini, KioskCokelat akan memberikan penjelasan kepada Anda mengenai pengertian dari ganache serta perbedaannya dengan glaze. Selain itu, kami juga sudah menyiapkan informasi tambahan mengenai cara untuk membuat cokelat ganache yang sangat mudah untuk diikuti.

Banyak orang yang masih belum mengetahui apa itu ganache dan bahkan tidak jarang ganache ini sering disamakan dengan glaze. Apabila Anda saat ini sedang mencoba untuk mempelajari cara membuat kue, maka sangat penting untuk memahami pengertian ganache dan juga perbedaannya dengan glaze.

Melalui artikel ini, KioskCokelat akan memberikan penjelasan kepada Anda mengenai pengertian dari ganache serta perbedaannya dengan glaze. Selain itu, kami juga sudah menyiapkan informasi tambahan mengenai cara untuk membuat cokelat ganache yang sangat mudah untuk diikuti.

Apa Itu Ganache?

ganache cokelat

Ganache merupakan krim yang digunakan pada kue seperti kue ulang tahun, cupcakemuffin, bahkan bisa juga digunakan untuk puding. Ganache ini berfungsi sebagai pelapis makanan, isian kue, dan juga penambah rasa pada kue.

Ganache terbuat dari campuran cokelat dan krim atau susu. Heavy cream biasanya berperan untuk memberikan tekstur krim yang halus dan juga kental. Selain itu, ada juga komposisi lainnya yaitu mentega dan juga gula.

Dalam pembuatan kue, ganache ini biasanya hadir dalam 2 warna yaitu putih polos atau cokelat. Jika Anda ingin mendapatkan warna dan rasa cokelat, maka hal yang perlu dilakukan adalah dengan menambahkan cokelat bubuk atau cokelat leleh ke dalam adonan ganache.

Apa Perbedaan Ganache dan Glaze?

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, banyak orang yang menganggap bahwa ganache dan glaze adalah 2 jenis pelapis kue yang sama. Padahal, dari tekstur dan warnanya, keduanya terlihat sangat berbeda.

Ganache memiliki warna yang lebih soft dan tekstur yang lebih kental sedangkan glaze coklat memiliki tekstur yang sedikit lebih cair dan memiliki warna yang cukup mengilap. Selain itu, glaze lebih sering digunakan untuk pelapis donat pada bagian atas. Jadi, bisa kita liat di sini bahwa ganache dan glaze memiliki perbedaan dari segi warna, tekstur, dan juga penggunaannya. 

Rasio Cokelat dan Krim Pada Pembuatan Chocolate Ganache

rasio ganache

Tahukah Anda bahwa perbedaan rasio cokelat dan krim pada ganache dapat mengubah tekstur, cita rasa, warna, dan penggunaannya? Berikut ini adalah informasi dan rasio cokelat dan krim yang bisa Anda terapkan pada resep cokelat ganache Anda:

Rasio 1:1

Rasio 1:1 adalah perbandingan paling sederhana yang bisa Anda gunakan. Saat menggunakan cokelat dan krim atau susu dalam jumlah yang sama, Anda akan mendapatkan ganache yang lembut dan bersifat leleh di mulut. Ganache dengan rasio ini paling cocok digunakan sebagai topping es krim atau sebagai frosting lumer bagi cake dan cupcake.

Rasio 2:1

Selanjutnya, Anda bisa menggunakan cokelat dua kali lebih banyak dibandingkan krim atau susu. Kandungan cokelat pada ganache ini akan membuatnya terasa lebih lezat dan memberikan ganache tekstur yang lebih kental. Ganache ini dapat digunakan untuk membuat truffle atau sebagai filling macaron. Ganache ini juga mudah kering dan mengeras bila didinginkan, sehingga cocok untuk membuat lapisan kue kering.

Untuk membuat tampilan ganache lebih mengkilap dan menarik, tambahkanlah 1 sendok makan sirup glukosa saat proses mencampurkan cokelat dengan krim atau susu.

Baca juga: Apa Itu Cokelat Compound?

Rasio 3:1 

Rasio ini disarankan untuk ganache yang terbuat dari white chocolate atau cokelat putih. Hal ini dikarenakan cokelat putih lebih sulit mengeras dalam kadar yang sedikit. Dibutuhkan kandungan cokelat putih yang lebih banyak apabila Anda ingin ganache cokelat putih Anda mengeras.

Hindari menggunakan perbandingan ini dengan dark chocolate, terutama bila Anda tidak menggunakan tambahan gula atau pemanis. Penggunaan dark chocolate pada rasio 3:1 akan membuat ganache terasa pahit.

Rasio 1:2

Butuh ganache cair yang dapat digunakan sebagai saus? Cobalah gunakan krim atau susu dalam jumlah yang lebih banyak. Ganache dengan rasio ini paling cocok digunakan sebagai dipping chocolate untuk buah-buahan dan kudapan kecil lainnya.

Anda juga bisa menggunakan coklat ganache dengan rasio ini sebagai bahan campuran whip cream untuk membuat chocolate mousse cake yang lezat.

Bagaimana Cara Membuat Cokelat Ganache?

membuat ganache

Untuk membuat cokelat ganache enak dan mudah, Anda akan membutuhkan beberapa bahan berikut ini:

Proses pembuatan cokelat ganache ini dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu cara panas dan cara dingin. Berikut ini akan kami jelaskan langkah-langkah pembuatan ganache dengan kedua cara tersebut.

Cara Panas

  1. Cincang Cokelat Compound Hitam Tulip dan taruh di dalam mangkuk.
  2. Panaskan dairy cream di atas kompor dengan suhu 90oC kemudian masukkan ke dalam cokelat yang sudah dicincang. Aduk hingga cokelat meleleh dengan sempurna.
  3. Masukkan glukosa ke dalam adonan cokelat dan aduk dengan menggunakan blender tangan.
  4. Tambahkan mentega kemudian aduk lagi hingga seluruh bahan tercampur rata.
  5. Dinginkan cokelat ganache sebelum digunakan untuk melapisi kue.

Baca juga: Penggunaan Dark Cokelat Couverture

Cara Dingin

  1. Cincang Cokelat Compound Hitam Tulip dan lelehkan dengan menggunakan microwave atau teknik au-bain marie.
  2. Panaskan dairy cream di atas kompor dengan suhu 40oC, angkat dan campurkan ke dalam cokelat leleh. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan glukosa ke dalamnya lalu aduk dengan blender tangan, kemudian tambahkan mentega dan aduk kembali hingga adonan tercampur dengan sempurna.

Jadi, itulah informasi seputar apa itu ganache yang penting untuk Anda ketahui. Selain itu, Anda juga dapat membuat cokelat ganache dengan kedua cara yang sudah kami jelaskan di atas. Cara membuat cokelat ganache sangatlah mudah, bukan?


Sebagai informasi tambahan, KioskCokelat menyediakan berbagai produk cokelat material berkualitas yang dapat Anda gunakan untuk membuat kue. Hubungi kami sekarang juga untuk melakukan pemesanan atau jika Anda memiliki pertanyaan seputar produk-produk yang tersedia di KioskCokelat.