Cara Membuat Cookies Coklat sebagai Menu Cafe Anda
|
|
4 min
|
|
4 min
Jika Anda ingin memulai bisnis kue atau cafe, salah satu menu yang wajib Anda coba adalah cookies cokelat. Cara Membuat Cookies Coklat untuk bisnis kue dan cafe ini tidak hanya mudah, tetapi juga menjanjikan keuntungan yang menggiurkan.
Cookies cokelat selalu menjadi favorit banyak orang, dari anak-anak hingga orang dewasa. Dengan resep yang tepat dan teknik yang benar, Anda bisa menghasilkan cookies yang lezat dan menarik pelanggan. Mari simak bahan-bahan dan langkah-langkah membuat cookies cokelat yang sempurna untuk bisnis Anda!
Table of content
Melansir dari laman baking world menyebutkan bahwa kue kering pertama kali diperkenalkan oleh orang Belanda dengan nama koekje, yang berarti "kue kecil." Di Prancis, kue ini dikenal sebagai biscuits, sedangkan di Amerika dikenal sebagai cookies. Kue kering memiliki bentuk mungil, tekstur renyah, dan rasa manis yang khas karena kandungan lemaknya, menjadikannya hidangan favorit saat hari raya atau acara spesial.
Selain rasa dan tekstur yang memikat, kue kering memiliki daya simpan yang lama bila disimpan dalam wadah kedap udara. Seiring waktu, variasi cookies pun berkembang pesat dengan berbagai bahan dan tambahan, seperti cokelat, kacang, dan rempah-rempah, yang memberikan pilihan rasa dan tekstur lebih beragam sesuai selera.
Jika Anda tertarik memasukkan cookies sebagai salah satu menu dalam cafe Anda, berikut ini beberapa resep cookies yang dapat menjadi inspirasi Anda:
Sebelum memulai membuat resep membuat cookies cokelat ini, Anda harus mempersiapkan beberapa bahan terlebih dahulu:
120 gr mentega atau margarin, dilunakkan
75 gr gula merah muda
75 gr gula halus
1 butir telur sedang
1 sdt ekstrak vanila
180 gr tepung terigu
½ sdt soda bikarbonat
¼ sdt garam
150 gr choco chips atau dark chocolate batang, potong-potong
Untuk membuat cookies cokelat yang enak namun mudah, Anda bisa mengikuti langkah-langkah simple di bawah ini:
Panaskan oven dengan suhu 180C/160C dan lapisi dua loyang dengan perkamen.
Kocok mentega atau margarin dan gula halus menggunakan whisk atau mixer hingga sangat ringan dan mengembang, lalu masukkan telur dan vanila.
Setelah tercampur, masukkan tepung, soda bikarbonat, potongan cokelat, dan garam. Aduk rata dengan spatula.
Masukkan 10 sendok makan besar adonan tersebut ke dalam baki, sisakan ruang yang cukup di antaranya untuk memungkinkan penyebaran. Jadi cookies cokelat Anda tidak akan menempel satu sama lain.
Panggang selama 10 hingga 12 menit atau hingga bagian tepinya keras tetapi masih lembut di bagian tengah (nanti akan sedikit mengeras saat dingin).
Setelah matang, gunakan cetakan kue berbentuk bulat untuk memperbaiki bentuk kue kering yang agak melebar setelah dipanggang.
Biarkan dingin di atas nampan selama 10 menit.
Setelah choco chip cookies sudah dingin, lepaskan dari loyang menggunakan spatula.
Cookies dapat dimakan selagi hangat, atau pindahkan ke toples kedap udara hingga benar-benar dingin.
Untuk membuat cookies ketan hitam, berikut bahan dan langkah pembuatannya:
Kiosk Cokelat memilih berbagai pilihan cokelat premium untuk kreasi Anda terutama untuk olahan Choco chips cookies Anda. Berikut ini beberapa diantaranya:
Tulip chocolatier choco chunks adalah produk terbaru dari Tulip Chocolate yang wajib dicoba. Berbentuk kubus, choco chunks ini sangat cocok untuk ditambahkan ke adonan cookies Anda maupun berbagai ke dalam olahan dessert, muffin, atau pastry.
Selain memberikan rasa cokelat yang lezat, choco chunks ini juga menambah tampilan menarik pada kreasi Anda. Dengan tekstur padat dan rasa yang enak, choco chunks ini akan membuat kue kering Anda jadi lebih menggugah selera dan cantik.
Pilihan berikutnya adalah Tulip chocolatier choco chips. Toping ini adalah pilihan yang pas untuk cookies cokelat Anda ataupun untuk berbagai resep kue, muffin, atau es krim yang ingin Anda sajikan.
Choco chips Tulip memberikan sentuhan rasa cokelat yang kaya dengan kombinasi sempurna antara manis dan pahit. Dengan tekstur yang kokoh dan rasa yang mendalam, cokelat ini akan meningkatkan kenikmatan setiap gigitan kue kering Anda.
Tulip Hazel Delight merupakan produk krim cokelat hazelnut yang lembut dan nikmat. Cocok untuk berbagai aplikasi seperti isian, spread, atau bahkan pelapis pada roti dan pastry Anda, hazel delight memberikan sentuhan kaya rasa hazelnut yang akan membuat setiap gigitan kue kering menjadi lebih istimewa. Memiliki tekstur yang lembut dan cita rasa yang menggoda, hazel delight akan memberikan dimensi baru pada kreasi kue kering Anda.
Selain rekomendasi di atas, kami juga menyediakan berbagai produk cokelat untuk bisnis makanan Anda, mulai dari Cokelat Compound, Cokelat Filling, Cokelat Couverture, dan masih banyak jenis cokelat lainnya.
Selain menyediakan cokelat dengan kualitas tinggi, kami juga menyediakan layanan yang luar biasa untuk membantu Anda mengembangkan bisnis makanan yang sedang dijalani. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai produk kami, Anda dapat klik di sini.
Semoga cara membuat cookies coklat yang kami sampaikan di artikel ini dapat membantu mengembangkan bisnis makanan Anda, ya!